Social Media

COMPOSER PROFILE

Christopher Bollemeyer

COMPOSER PROFILE

Indra Prasta

Musisi dan penulis lagu aktif yang seluruh karyanya menghiasi perjalanan hidup bersama bandnya bernama The Rain.

Nama Indra Prasta tidak bisa dipisahkan dari grup band The Rain. Grup band yang ia bentuk sejak 2001 ini sudah melahirkan banyak lagu hit dari banyak album yang ditulis dan dirilis sepanjang lebih dari dua dekade eksistensinya.
Bakat menyanyi Indra sudah ditempa sejak pertama kali ngeband saat kelas 1 SMA. Penyanyi yang lahir di Pekanbaru tahun 1980 ini kemudian hijrah ke Jogja untuk melanjutkan pendidikannya.

Di jogja, Indra pun mulai berkenalan dengan ketiga sahabatnya, Iwan Tanda, Ipul Bahri dan Aang Anggoro yang kemudian menjadi teman sebandnya di The Rain.

Bersama The Rain, Indra pun dikenal sebagai penulis lagu yang populer dan melekat di penggemarnya dari masa ke masa. Serangkaian lagu-lagu hit diantaranya “Terlatih Patah Hati”, “Dengar Bisikmu”,”Jangan Pergi”, Terima Kasih Karena Kau Mencintaiku”, “Gagal Bersembunyi” dan masih banyak lagi. Lagu-lagu The Rain yang sebagian besar ditulis Indra ini menghiasi dalam 7 studio album yang digarapnya bersama teman-temannya dari dulu hingga hari ini.

Lagu-lagu ini pun juga kerap mendulang banyak penghargaan dan nominasi dari AMI Awards, HAI Music Awards, Indonesian Choice Awards dan masih banyak lagi.

The Rain sendiri adalah band yang tetap tegar dan eksis di tengah industri musik yang kian dinamis dan berubah. Bahkan ketika mereka lepas kontrak dengan label besar, mereka pun tetap percaya diri untuk jalan dengan label yang mereka dirikan yaitu Heavy Rain Records, yang membuat The Rain tetap berjalan sampai hari ini.

Lewat Heavy Rain Records, The Rain mencoba eksperimen yang mereka beri tajuk Trilogi 18 November, sebuah proyek dimana mereka merilis single setiap tanggal 18 November setiap tahunnya. Tiga single baru lahir dari eksperimen ini, yaitu "Terlatih Patah Hati" (2013), "Gagal Bersembunyi" (2014) dan "Penawar Letih" (2015).

Muara dari eksperimen trilogi ini yaitu Jabat Erat, sebuah album debut mereka secara independen yang dirilis tahun 2016 disusul Mereka Bilang Kita Terjebak Bersama yang dirilis 2022.

COMPOSER VIDEO